.:: CHATBOX ::.

Senin, 19 April 2010

[IBD TUGAS 3] TINDAKAN KECIL SEBAGAI BUKTI CINTA ALAM DAN LINGKUNGAN


Seram memang membaca atau mendengarkan berita belakangan ini. Banjir besar, tanah longsor, bahkan tertimbun gunungan sampah, nampak menghiasi berita-berita di media massa. Bencana alam terjadi di mana-mana, bukan hanya di negara kita. Para ilmuwan sering memperingatkan tentang global warming, atau meningkatnyanya suhu bumi secara global. Global warming mempunyai efek langsung terhadap perubahan iklim di bumi. Dan tentu saja mencairnya es di kutub yang mampu menaikkan ketinggian air laut serta menenggelamkan pulau-pulau. Tak terkecuali tenggelamnya pulau-pulau di negara kita.
Ketakutan akan bahaya global warming tak perlu membuat kita serta merta menjadi anggota green peace atau pecinta lingkungan dan langsung berdemo menuntut perbaikan lingkungan pada pemerintah. Ada kok beberapa cara sederhana yang mengungkapkan kalau kita juga peduli lingkungan. Berikut tindakan kecil sebagai bukti cinta kita terhadap alam dan lingkungan.
  1. Bawalah selalu tas kain untuk berbelanja. Kantong plastic membutuhkan waktu 100 tahun untuk dapat terurai. Keberadaan kantong plastic bekas pembungkus belanjaan kita akan semakin memperbanyak sampah di bumi ini. Dengan memakai tas kain saat belanja, berarti kita telah memerangi sampah kantong plastic di bumi kita ini.
  2. Nyalakan hanya satu alat elektronik saja pada satu kesempatan. Jangan dibiasakan deh main internet sambil menyalakan televise atau radio. Mubazir. Mending kalau mau main internet sambil dengar musik, pasang aja fasilitas multimedia yang sekarang sudah lazim terdapat di setiap PC.
  3. Jaga selalu barang-barang elektronik kamu. Pemeliharaan yang baik dapat memperpanjang umur pakai barang elektronik yang kita punya. Jadi jangan lupa untuk selalu membersihkannya dari debu atau pun mengencangkan baut yang kendor dari barang elektronik kamu. Umur barang elektronik yang panjang, selain menghemat uang juga mengurangi sampah logam berat yang dihasilkan dari barang-barang elektronik.
Sebenarnya masih banyak lagi cara-cara sederhana untuk menyatakan kecintaan kita pada alam dan lingkungan kita ini. Memang terlihat sederhana, tapi langkah kecil lebih baik daripada tak melangkah sama sekali khan?

0 komentar on "[IBD TUGAS 3] TINDAKAN KECIL SEBAGAI BUKTI CINTA ALAM DAN LINGKUNGAN"

Posting Komentar

 

.::FEEL THE SUMMER BREEZE::. Copyright 2008 All Rights Reserved Baby Blog Designed by Ipiet and s.Z.c.H.a | All Image Presented by Tadpole's Notez